""
Senin, 14 November 2022 15:58

Mahasiswa FT Ikuti Workshop Penulisan CV (Curriculum Vitae)

Padang- Sabtu tanggal 12 November 2022 Fakultas Teknik dan Keluarga Alumni Teknik Universitas Andalas (KATUA) didukung oleh BEM FT mengadakan acara workshop penulisan CV (Curriculum Vitae). Workshop ini diadakan secara online via zoom, berisi tentang cara membuat CV yang profesional dan bedah CV terpilih. Workshop ini ditujukan untuk mahasiswa Fakultas Teknik tahun akhir dan mahasiswa yang baru saja diwisuda. Bertindak sebagai narasumber adalah Bapak Fauzan Diaz, S.T (Deputy General Manager PT Astra Daihatsu Motor), yang juga alumni Prodi S1 Teknik Industri FT Tahun 2001.

CV (Curriculum Vitae) atau daftar riwayat hidup biasanya diperlukan oleh seseorang ketika akan melamar kerja ke sebuah instansi. Belakangan ini, penggunaan CV sangat penting keberadaannya, karena memiliki peran yang cukup besar dalam hal penerimaan kerja di suatu Instansi. Salah satu cara untuk menunjukkan keunggulan seorang pelamar adalah melalui Curriculum Vitae ini. Saat ini masih banyak mahasiswa yang belum bisa membuat Curriculum Vitae yang baik, menarik dan kreatif dalam menjelaskan karakter dan unggulan dirinya. Oleh karena itu diperlukan pengetahuan mengenai pembuatan Curriculum Vitae yang baik dan kreatif untuk mahasiswa agar bisa mempercepat mereka diterima bekerja di suatu Perusahaan.

Read 1647 times