Padang (FTUA) - Fakultas Teknik Universitas Andalas (UNAND) menjalin kerjasama kegiatan pengabdian kepada masyarakat dan strategik service-learning Malaysia University for society dengan College of Engineering, Universiti Teknologi MARA (UiTM), Malaysia. Rangkaian acara kegiatan pegabdian kerjasama internasional dilaksanakan di Fakultas Teknik Universitas Andalas dan Keluran Anduring, Padang pada hari Rabu (31/05/2023) serta ke Kamang Magek kabupaten Agam pada hari Kamis (1/06/2023). Kegiatan pada hari Rabu dimulai dengan pembukaan acara pengabdian, talk session yang dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik dan jajaran Pimpinan Fakultas Teknik, Tim pengabdian dosen UNAND, Dosen perwakilan masing-masing Departemen, Lega Putri Utami, M.Eng dan Haznam Putra, M.T dari Departemen T. Mesin, Yossyafra, Ph.D dan Prof. Elsa Eka Putri, Ph.D dari Departemen T. Sipil, Prof. Dr. Rika Ampuh Hadiguna dari Departemen T. Industri, Dr. Eng. Zulkarnain dari Departemen T. Lingkungan, Aulia, Ph.D dari Departemen T. Elektro dan Tim UiTM Ts. Elmi Alif Azmi, dan 5 orang mahasiswa UiTM serta sejumlah mahasiswa Fakultas Teknik UNAND.
Padang (FTUA)- Fakultas Teknik Universitas Andalas menggelar acara penyerahan ijazah periode III Tahun 2023 di Gedung Convention Hall Universitas Andalas pada hari Sabtu (20/05/2023).
Padang (FTUA)- Mahasiswa Fakultas Teknik Unand Rezza Fiqratul Putra meraih peringkat 2 pada Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) Tingkat Universitas Andalas yang dilaksanakan Senin (10/4/2023).
Padang (FTUA)- Fakultas Teknik Universitas Andalas menggelar acara penyerahan ijazah wisuda II Tahun 2023 di Plaza Fakultas Teknik Universitas Andalas pada hari Sabtu (18/03/2023).